AS Monaco membuka perjalanan mereka di Liga Prancis 2024-2025 dengan kemenangan. Pada laga yang berlangsung di Stade Louis II, AS Monaco mengalahkan St. Etienne dengan skor tipis 1-0.
Jalannya Laga
AS Monaco yang berstatus tuan rumah langsung tancap gas di awal untuk mencari gol cepat. Mereka bahkan nyaris unggul lewat sundulan Folarin Balogun di menit kelima. Sayangnya kiper Gautier Larsonneur tampil sigap di awal-awal laga dan berhasil menepis sundulannya.
Di menit ke-21, sebenarnya Minamino Takumi berhasil mencetak gol untuk AS Monaco. Dia berhasil memanfaatkan umpan terobosan Breel Embolo sebelum menceploskan bola melewati jangkauan Larsonneur. Sayangnya, pada proses gol, dia terjebak offside terlebih dahulu, sehingga golnya pun dibatalkan.
Di menit ke-28, lagi-lagi Minamino mencetak gol, namun kali ini wasit tidak memberikannya terlebih dahulu karena sekilas dia terperangkap offside. Tetapi, setelah berdiskusi dengan VAR, keputusan tersebut berubah gol Minamino pun disahkan. Setelah gol tersebut, tidak ada lagi peluang emas dari kedua tim yang membahayakan kedua kiper. Babak Pertama pun berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk AS Monaco.
Di Babak Kedua, St. Etienne berbalik menguasai laga untuk mengejar ketertinggalan. Dalam prosesnya, mereka yang gantian mendapat pil pahit VAR. Ibrahim Sissoko sebenarnya berhasil mencetak gol di menit ke-72 setelah berhasil menaklukkan Philipp Kohn. Sayangnya dia terperangkap offside.
St. Etienne terus berusaha mengejar. Namun, tidak seperti AS Monaco di Babak Pertama, mereka tidak mendapatkan sisi baik VAR. Alhasil, St. Etienne harus puas pulang dengan kekalahan 1-0.
Susunan Pemain Kedua Tim
AS Monaco (4-2-2-2): Kohn ; Vanderson, Kehrer, Salisu, Jakobs ; Camara, Zakaria ; Minamino, Seghir ; Embolo, Balogun.
St. Etienne (4-1-4-1): Larsonneur ; Owusu, Batubinsika, Abdelhamid, Nzuzi ; Tardieu ; Davitashvili, Old, Amougou, Cafaro ; Sissoko.
Laga Selanjutnya
AS Monaco selanjutnya akan bertandang ke Stade de Lyon untuk menghadapi Lyon.
Sementara St. Etienne akan bermain di kandang melawan Le Havre.
Simak informasi sepak bola Liga Prancis terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.