Liga Prancis 2024-2025: Toulouse 2-0 Le Havre

Bagikan

Toulouse akhirnya meraih kemenangan di Liga Prancis 2024-2025. Toulouse mendapatkannya setelah mereka menaklukkan Le Havre dengan skor 2-0 pada MD4 di Stadion Municipal. Dengan kemenangan ini, Toulouse melesat ke peringkat 11 dengan koleksi lima poin. Sementara Le Havre tertahan di peringkat kesembilan dengan koleksi enam poin.

Liga Prancis 2024-2025: Toulouse 2-0 Le Havre
Pemain-pemain Toulouse merayakan gol mereka saat mengalahkan Le Havre.

 

Jalannya Laga

Toulouse memegang kendali di awal laga. Rasmus Nicolaisen nyaris saja membuat Toulouse unggul di menit ke-13 ketika tembakan mendatarnya mengecoh Arthur Desmas. Namun Daler Kuzyaev berhasil menyapu bola di depan garis gawang untuk menjaga skor tetap di angka 0-0.

Toulouse memiliki peluang kembali di menit ke-28. Kali ini, Zakaria Aboukhlal yang mendapat peluang emas tersebut. Lagi-lagi Desmas gagal untuk membendung tembakan, tetapi dia kembali diselamatkan, karena kali ini bola mengenai tiang gawang. Skor 0-0 pun menjadi hasil saat Paruh Waktu.

Setelah terus menyerang, Toulouse mendapatkan gol yang mereka inginkan di menit ke-70. Adalah Shavy Babicka berhasil mendapatkan gol tersebut. Dia berhasil melob umpan panjang Nicolaisen dan mengubah skor menjadi 1-0.

Le Havre kemudian mencoba keluar menyerang untuk mencari gol penyeimbang. Namun justru Toulouse yang kemudian mengunci kemenangan di menit ke-86. Menerima umpan Cristian Casseres, Yann Gboho melepaskan tembakan keras yang tidak mampu dibendung Desmas. Skor 2-0 pun menjadi hasil akhir laga.

Statistik Pertandingan

6 Tembakan ke arah gawang 3
3 Tembakan tidak ke arah gawang 3
3 Tembakan yang terblok 2
54 Penguasaan Bola (%) 46
6 Tendangan Sudut 5
0 Offside 0
9 Pelanggaran 10
24 Lemparan ke Dalam 12
1 Kartu Kuning 1
0 Kartu Merah 0
15 Umpan Silang 9
3 Penyelamatan dari Kiper 4
7 Tendangan Gawang 4

Line Up Toulouse vs. Le Havre

Liga Prancis 2024-2025: Toulouse 2-0 Le Havre

Toulouse (3-4-2-1): Restes ; Sidibe, Nicolaisen, McKenzie ; Kamanzi, Sierro, Schmidt, Donnum ; Aboukhlal, Gboho ; King.
Le Havre (4-1-2-3): Desmas ; Sangante, Salmier, Lloris, Operi ; Kuzyaev ; Kechta, Ndiaye ; Casimir, Sabbi, Soumare.

Laga Selanjutnya

Toulouse selanjutnya akan bertandang ke Stade Francis-Le Ble untuk menghadapi Brest.
Le Havre akan bertandang ke Stade Louis II untuk menghadapi AS Monaco.

Simak informasi sepak bola Liga Prancis terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.