Liga Belanda 2024-2025: Almere City 0-5 Twente

Bagikan

Twente berhasil mendapat tiga poin pada laga MD6 Liga Belanda 2024-2025. Mereka mendapatkannya setelah berhasil membantai Almere City dengan skor telak 0-5 di Stadion Yanmar. Hasil ini membuat Almere City semakin terbenam di peringkat 17 dengan koleksi dua poin. Sementara Twente melesat ke peringkat empat dengan koleksi 11 poin.

Liga Belanda 2024-2025: Almere City 0-5 Twente
Sem Steijn menjadi pahlawan Twente dengan dua golnya saat menghancurkan Almere City.

 

Jalannya Laga

Twente langsung mengambil alih laga sejak awal. Mereka pun mendapat hasilnya ketika unggul cepat di menit kesembilan. Sem Steijn berhasil mencetak gol tersebut setelah memanfaatkan umpan Bart van Rooij. Steijn kemudian mencetak gol kedua di menit 45 + 1 untuk membuat Twente unggul 0-2 di Paruh Waktu.

Di Babak Kedua, Almere City sebenarnya sempat memberikan perlawanan. Apalagi, mereka memainkan Thom Haye, yang merupakan motor serangan timnas Indonesia. Namun, berkali-kali mereka gagal membuat peluang berbahaya ke gawang Twente.

Setelahnya, justru serangan Twente yang semakin gencar. Sam Lammers kemudian mencetak gol ketiga Twente di menit ke-55. Dia menerima umpan Anass Salah-Eddine di luar kotak penalti, kemudian melepaskan tembakan keras yang menembus jala Nordin Bakker.

Twente kemudian menambah dua gol lagi dalam rentang dua menit. Di menit ke-73, Ricky van Wolfswinkel mencetak gol keempat Twente lewat tembakan mendatarnya. Lalu dua menit kemudian, umpan dari Mees Hilgers diselesaikan Salah-Eddine untuk menggenapi kemenangan Twente menjadi 0-5.

Statistik Pertandingan

4 Tembakan ke arah gawang 8
9 Tembakan tidak ke arah gawang 3
3 Tembakan yang terblok 4
40 Penguasaan Bola (%) 60
7 Tendangan Sudut 5
0 Offside 1
9 Pelanggaran 5
17 Lemparan ke Dalam 18
1 Kartu Kuning 1
0 Kartu Merah 0
19 Umpan Silang 18
3 Penyelamatan dari Kiper 4
5 Tendangan Gawang 9

Line Up Almere City vs. Twente

Liga Belanda 2024-2025: Almere City 0-5 Twente

Almere City (4-2-3-1): Bakker ; Akujobi, Visus, Lawrence, Zagaritis ; Haye, Tahiri ; Hansen, Robinet, Kadile ; Guillaume.
Twente (4-2-3-1): Unnerstall ; van Rooij, Hilgers, Bruns, Salah-Eddine ; Regeer, Eiting ; Rots, Steijn, van Bergen ; Lammers.

Laga Selanjutnya

Almere City selanjutnya akan bertandang ke Stadion MACĀ³PARK untuk menghadapi Zwolle.
Twente akan bermain di kandang melawan NAC Breda.

Simak informasi sepak bola Liga Belanda 2024-2025 terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.